PENGARUH CURRENT RATIO DAN TOTAL ASSET TURNOVER TERHADAP PRICE TO BOOK VALUE DENGAN RETURN ON ASSET SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2022

Kharisma Damayani, 2022100009 (2024) PENGARUH CURRENT RATIO DAN TOTAL ASSET TURNOVER TERHADAP PRICE TO BOOK VALUE DENGAN RETURN ON ASSET SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2022. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
Kharisma Fix.pdf

Download (2MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji: (1) pengaruh current ratio terhadap price to book value; (2) pengaruh total asset turnover terhadap price to book value; (3) pengaruh current ratio terhadap return on asset; (4) pengaruh total asset turnover terhadap return on asset; (5) pengaruh return on asset terhadap price to book value; (6) pengaruh mediasi return on asset pada hubungan current ratio terhadap price to book value; (7) pengaruh mediasi return on asset pada hubungan total asset turnover terhadap price to book value. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder laporan keuangan perusahaan perbankan yang terdaftar di BEI tahun 2022. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda dan analisis jalur Path. Hasil penelitian menunjukkan: (1) current ratio berpengaruh positif terhadap price to book value; (2) total asset turnover tidak berpengaruh terhadap price to book value; (3) current ratio berpengaruh positif terhadap return on asset; (4) total asset turnover berpengaruh positif terhadap return on asset; (5) return on asset tidak berpengaruh terhadap price to book value; (6) return on asset tidak dapat memediasi pengaruh current ratio terhadap price to book value; (7) return on asset tidak dapat memediasi pengaruh total asset turnover terhadap price to book value. Kata kunci: current ratio, total asset turnover, price to book value, return on asset.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 09 Sep 2024 02:43
Last Modified: 09 Sep 2024 02:43
URI: http://repository.unwidha.com:880/id/eprint/3907

Actions (login required)

View Item View Item