PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS SESORAH MELALUI MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING (PjBL) PADA SISWA KELAS XIE SMA NEGERI 1 KARANGNONGKO KLATEN TAHUN PELAJARAN 2023/2024

Nur Janah, 2011300003 (2024) PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS SESORAH MELALUI MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING (PjBL) PADA SISWA KELAS XIE SMA NEGERI 1 KARANGNONGKO KLATEN TAHUN PELAJARAN 2023/2024. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
Nur Janah Fix.pdf

Download (987kB)

Abstract

Janah, Nur. 2024. Peningkatan Keterampilan Menulis Sesorah Melalui Model Pembelajaran Project Based Learning (Pjbl) pada Siswa Kelas XIE SMA Negeri 1 Karangnongko Klaten Tahun Pelajaran 2023/2024. Skripsi. Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Daerah Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Widya Dharma Klaten. Pembimbing: Dr. Tukiyo, M.Pd & Krisna Pebryawan, S.S.,M.Pd. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan menulis sesorah dengan model pembelajaran Project Based Learning (PjBL) pada siswa kelas XIE SMA N 1 Karangnongko Klaten. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XIE SMA N 1 Karangnongko Klaten semester II tahun pelajaran 2023/2024 yang berjumlah 35 siswa dan objek penelitiannya adalah keterampilan menulis sesorah siswa menggunakan model pembelajaran Project Based Learning (PjBL) . Penelitian ini dilakukan dalam tiga siklus. Setiap siklus terdiri atas tahap perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara, observasi, pretest, postest, catatan lapangan, dan dokumentasi foto. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, yang mencakup analisis proses dan hasil. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) model Project Based Learning (PjBL) dapat meningkatkan motivasi belajar menulis sesorah pada siswa kelas XIE di SMA N 1 Karangnongko Klaten. Dalam proses pembelajaran siswa terlihat lebih siap menerima materi pembelajaran Bahasa Jawa. Pada saat kegiatan belajar mengajar terlihat siswa tertib, semangat, dan memperhatikan saat diberikan penjelasan oleh guru. Tugas yang guru berikan juga sudah dikerjakan. Siswa juga mulai aktif bertanya dengan guru mengenai kosakata yang dirasa sulit dipahami. (2) Dalam pelaksanaan pembelajaran pada mata pelajaran Bahasa Jawa dengan model pembelajaran Project Based Learning (PjBL) di kelas XIE SMA N 1 Karangnongko Klaten dapat meningkatkan keterampilan menulis sesorah siswa. Peningkatan dapat dilihat dari nilai siswa yang meningkat dalam siklus I, II, III. Skor peningkatan tindakan pada siklus I meningkat sebesar 1,2 yang sebelumnya pada pretest hanya 80,0 kemudian pada siklus II mengalami peningkatan skor rata-rata sebesar 80,8. Pada siklus II mengalami peningkatan yaitu nilai rata-rata 84. Pada siklus III mengalami peningkatan yakni sebesar 4,5 dengan nilai rata-rata sebesar 88,5 dengan kategori B (baik). Kata Kunci : Keterampilan menulis sesorah, model Project Based Learning

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Subjects: P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pend. Bahasa dan Sastra Daerah
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 05 Aug 2024 06:05
Last Modified: 05 Aug 2024 06:05
URI: http://repository.unwidha.com:880/id/eprint/3835

Actions (login required)

View Item View Item