Korelasi Nilai UN, IP Tahun Pertama Terhadap Masa Studi Dengan Backpropagation

Mariana Windarti and Istri Sulistyowati (2019) Korelasi Nilai UN, IP Tahun Pertama Terhadap Masa Studi Dengan Backpropagation. SISFOTENIKA, 9 (2). pp. 114-124. ISSN 2087-7897

[img] Text (Artikel)
Artikel - Korelasi Nilai UAN, IP.pdf

Download (625kB)
[img] Text (Cek Similaritas)
Turnitin_Korelasi_Nilai_UAN,_IP.pdf.pdf

Download (2MB)

Abstract

Pada pendidikan tinggi prestasi akademik dapat dilihat dari nilai Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) dan masa studi sedangkan pada pendidikan sekolah menengah ditunjukkan dengan nilai Ujian Akhir Nasional (UAN) atau Ujian Nasional (UN). Hubungan beberapa variabel seperti nilai UAN, IP dan masa studi dapat dinyatakan dengan mengukur tingkat korelasi menggunakan sejumlah data mahasiswa. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data alumni program studi Teknik Informatika Universitas Widya Dharma Klaten dengan tahun lulus 2013-2017. Tujuan penelitian untuk mengukur tingkat korelasi antara atribut nilai UAN dan IP tahun pertama terhadap masa studi mahasiswa menggunakan metode jaringan syaraf tiruan backpropagation yang diterapkan pada perangkat lunak Matlab r2013a. Pada proses pelatihan jaringan, penelitian ini menghasilkan nilai MSE (Mean Square Error) sebesar 0.0051721 dan koefisien korelasi (R=0.56563). Sedang pada proses pengujian nilai MSE = 0.025073 dan R = -0.031142. Selain itu hasil ini membuktikan bahwa nilai UAN dan IPK tahun pertama memiliki korelasi negatif terhadap masa studi mahasiswa. Kata kunci— korelasi , data mining, masa studi, backpropagation

Item Type: Article
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 18 Jun 2024 01:58
Last Modified: 16 Jul 2024 04:38
URI: http://repository.unwidha.com:880/id/eprint/3780

Actions (login required)

View Item View Item