Syarifah Aini and Supratikno (2018) Penerapan Lima Model Kesetimbangan Adsorpsi Isoterm pada Adsorpsi Ion Logam Chrom VI oleh Zeolit. EKSERGI, 15 (2). pp. 48-53. ISSN 1410-394X
Text (Artikel)
3. jurnal (kedua)eksergi zeolit upn jogja ( penulis kedua).pdf Download (360kB) |
|
Text (Cek Similaritas)
Penerapan_Lima_Model_Kesetimbangan_Adsorpsi_Isoter (1).pdf Download (1MB) |
Abstract
Ion logam chrom VI termasuk limbah logam berat yang perlu dilakukan pengolahan lebih lanjut dengan menggunakan adsorben. Zeolit adalah adsorben yang cocok untuk menyerap ion logam chrom VI karena zeolit merupakan mineral alam yang mempunyai luas permukaan aktif per satuan massa yang besar dan daya afinitas yang cukup kuat. Tujuan dari penelitian ini adalah menentukan model yang cocok untuk kesetimbangan adsorpsi ion logam chrom VI oleh zeolit beserta nilai parameternya, dan mengetahui daya serap zeolit optimal terhadap ion logam chrom VI. Penelitian ini mengunakan metode penerapan model kesetimbangan adsorpsi isoterm yang meliputi 5 persamaan yaitu Adsorpsi Linier (Henry’s Law), Adsorpsi Isoterm Freundlich, Adsorpsi Isoterm Langmuir, Isoterm Brunauer -Emmett- Teller (BET), Persamaan Sigmoidal Chapman. Dari kelima model ini dilakukan fitting data untuk mencari model yang lebih mendekati data. Pencocokan data dilakukan dengan minimasi yang dilakukan oleh program Matlab. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model yang cocok yaitu model Adsorpsi Isoterm BET dengan nilai parameter yaitu nilai konstanta adsorpsi isoterm BET (CBET) sebesar 0,5183 l/mg, kapasitas maksimal adsorben saat setimbang secara teoritis (qs) adalah 149,9977 mg/g dan konsentrasi adsorbat jenuh pada lapisan monolayer (Cs) adalah 184,1691 mg/l. Kata Kunci: Adsorben; Isoterm BET; Model Kesetimbangan Adsorpsi; Zeolit
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
Depositing User: | Unwidha Perpustakaan Unwidha |
Date Deposited: | 14 Dec 2023 03:41 |
Last Modified: | 14 Dec 2023 03:41 |
URI: | http://repository.unwidha.com:880/id/eprint/3709 |
Actions (login required)
View Item |