SISTEM INFORMASI PAKAIAN JADI BERBASIS WEB (STUDI KASUS WOOD PECKER STORE)

Widia, Arfianto and Hendro Joko Prasetiyo and Fajar Budi Hartono and Nurhasan Nugroho (2021) SISTEM INFORMASI PAKAIAN JADI BERBASIS WEB (STUDI KASUS WOOD PECKER STORE). JCS-TECH Journal of Computer Science and Technology, 1 (1). pp. 22-26. ISSN 2808-9677

[img] Text (Artikel)
8-Article+Text-15-1-2-20211109+PB.pdf

Download (892kB)
[img] Text (Cek Similaritas)
JCS-TECH Vol.1,No. 1,November 2021,PP 22-26-1 (1) (1).pdf

Download (1MB)

Abstract

Wood Pocker Store adalah sebuah distro yang masih menggunakan model pemasaran dari mulut ke mulut. Akibatnya, perkembangan pemasaran Wood Pecker Store berjalan lambat dan belum juga mencapai target kenaikan penjualan yang telah ditentukan sebelumnya. Sistem informasi pakaian jadi berbasis website adalah salah satu cara pemasaran yang lebih efektif dari sekedar mulut ke mulut. Website dapat menjangkau pelanggan lebih luas baik apalagi sistem tersebut juga dapat melayani pemesanan produk Wood Pocker Store. Penelitian ini bertujuan untuk membangun sistem pakaian jadi berbasis Web tersebut. Adanya sistem ini diharapkan dapat mempermudah Wood Pocker Store untuk memperluas jangkauan pemasaran produk-produknya. Selain itu, adanya website ini diharapkan dapat mempermudah bagi pelanggan Wood Pocker Store untuk memilih dan memesan produk-produk Wood Pocker Store tanpa perlu datang ke toko langsung. Hal ini sekaligus mendukung program pemerintah untuk tetap di rumah saja akibat pandemi covid. Tahapan yang akan dijalankan dalam penelitian ini adalah pengumpulan data, perancangan dan implementasi. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan observasi. Diagram Konteks, DFD, ERD, dan desain antarmuka adalah hasil dari tahap perancangan. Pada tahap implementasi, semua rancangan tersebut diimplementasikan menjadi sistem yang bisa digunakan. Hasil penelitian ini adalah sebuah sistem yang dapat digunakan sebagai media promosi maupun media pemesanan dari Wood Pocker Store. Kata Kunci: sistem, website, php, MySql, Xampp

Item Type: Article
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 19 Oct 2023 02:23
Last Modified: 19 Oct 2023 02:23
URI: http://repository.unwidha.com:880/id/eprint/3475

Actions (login required)

View Item View Item