Fahrudin Zaid Ariyana, 1942100018 (2023) PERENCANAAN BANTARAN KALI POITAN DESA JAGALAN KECAMATAN KARANGNONGKO KABUPATEN KLATEN. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma.
Text
Fahrudin Fix.pdf Download (7MB) |
Abstract
Pada bantaran sungai poitan ini masih tergolong seperti sungai biasa yang belum tertata dengan rapi, akan tetapi di sungai ini sudah menjadi destinasi/edukasi taman kebencanaan anak usia dini, maka tujuan dari penelitian ini adalah membantu perangkat Desa Jagalan untuk membuat lanskap untuk merencanakan bantaran kali poitan menjadi salah satu destinasi wisata untuk semua kalangan usia. Dalam perencanaan bantaran kali poitan desa jagalan kecamatan karangnongko memiliki tujuan untuk Merumuskan kriteria penataan bantaran sungai sebagai acuan warga sekitar Desa Jagalan serta pemerintah Desa Jagalan, Memberikan Rencana anggaran biaya (RAB) dalam mengembangkan bantaran sungai kali poitan sebagai acuan Pemerintah Daerah Desa Jagalan untuk menggunakan Dana Desanya, Memberikan Detail Desain sebagai perencanaan pengembangan bantaran sungai sebagai acuan untuk kelurahan Desa Jagalan, Memperkuat Lereng Sungai dengan Struktur Bronjong (gabion wall) untuk tanah di Bantaran Sungai. Metode penelitian ini sebagai berikut : Survei Lokasi, Peninjauan dan pengukuran, Dokumentasi, studi pustaka,. Selanjutnya melakukan analisis data menggunakan Autocad dan Microsoft excel, autocad sebagai prasarana dalam aplikasi 2D, excel sebagai perhitungan struktur dan perhitungan biaya maka di analisis data tersebut sehingga mendapatkan perencanaan bantaran antara lain mushola, zona pertemuan, zona taman bunga, zona kuliner, zona pemancing, zona tanaman obat, zona area bermain (playground), perkuatan lereng. Dalam perkuatan lereng dengan bronjong di analisa mendapatkan nilai safety factor 2,064 yang dimana aman dari momen guling Ma dan Mp selanjutnya di lanjutkan dengan rancangan biaya yang di butuhkan untuk perencanaan bantaran bantaran di dapatkan dengan perhitungan analisa mendapatkan jumlah Rp 947.600.000 (Sembilan ratus empat puluh tujuh juta enamratus ribu rupiah) dari nila tsb sudah mencakup semua perencanan yang akan di lakukan. Kata kunci : bantaran sungai, kali poitan, struktur bronjong, rencana anggaran biaya
Item Type: | Thesis (Bachelor (S1)) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
Depositing User: | Unwidha Perpustakaan Unwidha |
Date Deposited: | 18 Oct 2023 03:12 |
Last Modified: | 18 Oct 2023 03:12 |
URI: | http://repository.unwidha.com:880/id/eprint/3473 |
Actions (login required)
View Item |