ANALISIS PSIKOLOGI NOVEL ORANG-ORANG PROYEK KARYA AHMAD TOHARI

Dian, Prasetyo (2016) ANALISIS PSIKOLOGI NOVEL ORANG-ORANG PROYEK KARYA AHMAD TOHARI. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
Dian Prasetyo.fix.pdf

Download (969kB)

Abstract

Dian Prasetyo. 1411109407. 2015. Analisis Psikologi Novel Orang-Orang Proyek karya Ahmad Tohari: Kajian Psikologi Sastra. Skripsi. Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Widya Dharma Klaten. Novel Orang-Orang Proyek karya Ahmad Tohari menarik dijadikan objek penelitian dengan menggunakan kajian psikologi sastra. Karena pada Novel Orang-Orang Proyek mengandung cerita yang menarik mengenai kehidupan para orang-orang proyek. Rumusan masalah dalam penelitian ini yakni, 1) Bagaimanakah Struktur Dalam Novel Orang-Orang Proyek? 2) Bagaimana konflik kejiwaan tokoh dalam novel Orang-Orang Proyek dengan analisis psikologis? Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan struktural dan psikologi tokoh utama. Dalam penelitian ini menggunaka teori psikologi Sigmund Freud. Dalam teorinya mengenai psikologi menurut Sigmund Freud dibagi menjadi tiga yaitu, Id, Ego, dan Superego. peneliti menekankan pada aspek kejiwaan tokoh utama dalam novel Orang-Orang Proyek. Penelitian ini berbentuk deskritif kualitatif. Data pada penelitian ini berupa kalimat maupun paragraf yang mengandung aspek psikologi di dalam Novel Orang-Orang Proyek Data tersebut diperoleh dari hasil observasi mengenai psikologis tokoh pada novel Orang-Orang Proyek. Sumber data pada penelitian ini terdapat pada novel Orang-Orang Proyek karya Ahmad Tohari. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat ditemukan kesimpulan sebagai berikut; Trauma psikis yang telah dialami oleh tokoh utama Kabul diakibatkan karena permasalah pembangunan jembatan yang dipimpin oleh seorang atasan yang tidak bijak. Kabul juga mengetahui bahwa ada permainan dalam kegiatan pembangunan proyek di sungai cibawor. Perilaku frustasi yang dialami oleh tokoh utama Kabul dalam Novel Orang-Orang Proyek karya Ahmad Tohari karena dalam proses pembangunan jembatan terhalang banjir, selain itu hujan terus mengguyur, ditambah dengan bahan yang digunakan tidak memenuhi standar mutu kualitas pembangunan jembatan. Konflik kejiwaan tokoh utama Kabul dalam Novel Orang-Orang Proyek karya Ahmad Tohari disebabkan id dari Kabul belum terlampiaskan karena pembangunan jembatan yang tidak baik dan menimbulkan frustasi pada superego-nya. Dalam tindakan rilnya, tuntutan tindakan pada superego telah mengubah perilakunya, yang berakibat munculnya rasa cemas, perasaan khawatir apabila tuntutan superego-nya belum terpuaskan atau terpenuhi. Perilaku trauma psikis dalam novel Orang-Orang Proyek meliputi kecemasan realistis, kecemasan neurotis, dan kecemasan moral. Faktor-faktor yang menimbulkan kecemasan realistis nampak pada ketika dia mengetahui ambrolnya tiang penyangga jembatan yang terkena dampak dari banjir. Dan kecemasan neurotik timbul saat dirinya harus menentukan dirinya atas dampak dari pembangunan jembatan yang sarat akan kecurangan. Kata Kunci : Psikologi, Id, Ego, Superego, Novel Orang-Orang Proyek

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Subjects: P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pend. Bahasa dan Satra Indonesia
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 22 Feb 2019 08:00
Last Modified: 22 Feb 2019 08:00
URI: http://repository.unwidha.ac.id/id/eprint/578

Actions (login required)

View Item View Item