STUDI EKSPERIMEN PEMBELAJARAN KETERAMPILAN MEMBACA INTENSIF DENGAN MENGGUNAKAN STRATEGI KWL (KNOW-WANT TO KNOW-LEARNED) PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 1 SOLODIRAN MANISRENGGO KLATEN TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Rustiyadi, 2081100041 (2023) STUDI EKSPERIMEN PEMBELAJARAN KETERAMPILAN MEMBACA INTENSIF DENGAN MENGGUNAKAN STRATEGI KWL (KNOW-WANT TO KNOW-LEARNED) PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 1 SOLODIRAN MANISRENGGO KLATEN TAHUN PELAJARAN 2021/2022. Masters thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
Rustiyadi Fix.pdf

Download (1MB)

Abstract

Rustiyadi. NIM. 20811000041. Studi Eksperimen Pembelajaran Keterampilan Membaca Intensif dengan Menggunakan Strategi KWL (Know- Want To Know-Learned) pada Siswa Kelas V SD Negeri 1 Solodiran Manisrenggo Klaten Tahun Pelajaran 2021/2022. Tesis. Program Studi Magister Pendidikan Bahasa, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Widya Dharma. Klaten. 2023. Tujuan dari penelitian ini adalah: (1) Mendeskripsikan dan menganalisis pembelajaran keterampilan membaca intensif dengan menggunakan KWL pada siswa kelas V SD Negeri 1 Solodiran Tahun Pelajaran 2021/202; (2) Mendeskripsikan dan menganalisis efektivitas pembelajaran KWL terhadap keterampilan membaca intensif pada siswa kelas V SD Negeri 1 Solodiran Tahun Pelajaran 2021/2022 Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen, dengan dua kelompok yaitu kelompok eksperimen diberikan strategi pembelajaran KWL dan kelompok kontrol diberikan metode ceramah. Metode pengumpulan data menggunakan observasi, tes dan dokumentasi. Teknik analisis menggunakan uji Wilcoxon, Mann Whitney, Paired t test, dan Independent t test. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa: (1) Rata-rata kemampuan siswa dalam membaca intensif yang diberikan strategi pembelajaran KWL (kelompok eksperimen) adalah 80,50, dan yang diberikan metode ceramah adalah 73,88 (kelompok kontrol). Dengan demikian, kemampuan siswa dalam membaca intesif yang diberikan strategi pembelajaran KWL lebih tinggi dibandingkan dengan kelompok siswa yang diberikan metode ceramah; (2) Strategi pembelajaran KWL lebih efektif meningkatkan kemampuan siswa dalam membaca intensif dibandingkan dengan metode ceramah, karena kelompok siswa antara yang diberikan strategi pembelajaran KWL dengan metode ceramah ada perbedaan signifikan, yaitu anak yang diberikan strategi pembelajaran KWL memiliki rata- rata kemampuan membaca intensif lebih baik dibandingkan dengan siswa yang diberikan metode ceramah. Kata Kunci: Membaca Intensif, KWL, Bahasa Indonesia

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Program Pasca Sarjana > Pendidikan Bahasa
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 01 Dec 2023 02:29
Last Modified: 01 Dec 2023 02:29
URI: http://repository.unwidha.com:880/id/eprint/3700

Actions (login required)

View Item View Item