PENGARUH CUSTOMER REVIEW DAN CUSTOMER RATING TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SHOPEE MELALUI TRUST SEBAGAI VARIABEL INTERVENING

Alfian Dwi Cahyo, 1921100041 (2023) PENGARUH CUSTOMER REVIEW DAN CUSTOMER RATING TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SHOPEE MELALUI TRUST SEBAGAI VARIABEL INTERVENING. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
Alfian Fix.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi pengaruh Customer Review dan Customer Rating terhadap keputusan pembelian serta peran variabel Kepercaaan (TRUST) sebagai mediator dalam hubungan tersebut. Data diperoleh melalui survei terhadap responden yang merupakan konsumen Shopee di Kecamatan Klaten selatan. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis regresi dan uji Sobel digunakan untuk menguji hubungan dan mediasi antara variabel-variabel tersebut. Parameter estimasi nilai koefisien estimate regression weight diperoleh sebesar 0,185 dan nilai C.R 1,987 hal ini menunjukan bahwa hubungan Customer Review dengan Keputusan Pembelian. Hal ini berarti semakin kuat pengaruh Customer Review maka akan meningkatkan Keputusan Pembelian. Pengujian signifikansi pengaruh antara kedua variabel tersebut menunjukkan nilai probabilitas 0,047 (p0,05), sehingga (H1) “Customer Review (X1)” berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian (Y)”. Parameter estimasi nilai koefisien estimate regression weight diperoleh sebesar 0,232 dan nilai C.R 2,013 hal ini menunjukan bahwa hubungan Customer Rating dengan Keputusan Pembelian. Hal ini berarti semakin kuat pengaruh Customer Rating maka akan meningkatkan Keputusan Pembelian. Pengujian signifikansi pengaruh antara kedua variabel tersebut menunjukkan nilai probabilitas 0,044 (p0,05), sehingga (H2) “Customer Rating(X2) berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian (Y)”. Berdasarkan hasil analisis uji sobel diatas didapat nilai thitung sebesar 2.89867972 1,96 dengan tingkat signifikansi 0,000 0,05 (5%) maka membuktikan bahwa Trust menjadi variabel mediasi pada pengaruh Cusomer Review terhadap Keputusan Pembelian. Dengan demikian (H3) yang menyatakan “Customer Review (X1) berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian (Y) melalui variabel intervening Trust (Z)”. Berdasarkan hasil analisis uji sobel diatas didapat nilai t hitung sebesar 2.89084808 1,96 dengan tingkat signifikansi 0,000 0,05 (5%) maka membuktikan bahwa Trust menjadi variabel mediasi pada pengaruh Customer Rating terhadap Keputusan Pembelian. Dengan demikian (H4) yang menyatakan “Customer Rating (X2) berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian (Y) melalui variabel intervening Trust (Z)”.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 23 Nov 2023 03:03
Last Modified: 23 Nov 2023 03:03
URI: http://repository.unwidha.com:880/id/eprint/3683

Actions (login required)

View Item View Item