PENGARUH AKUNTABILITAS PUBLIK, PENGAWASAN INTERN, EVALUASI ANGGARAN TERHADAP KINERJA SATUAN KERJA PERANGKAT DAERAH (SKPD) KABUPATEN KLATEN

Ignasius, Bambang Sukoco (2016) PENGARUH AKUNTABILITAS PUBLIK, PENGAWASAN INTERN, EVALUASI ANGGARAN TERHADAP KINERJA SATUAN KERJA PERANGKAT DAERAH (SKPD) KABUPATEN KLATEN. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
Ignasius Bambang Sukoco.fix.pdf

Download (1MB)

Abstract

Ignasius Bambang Sukoco, NIM: 1222100701, “Pengaruh Akuntabilitas Publik, Pengawasan Intern, Evaluasi Anggaran Terhadap Kinerja Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Klaten”, Skripsi Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi Universitas Widya Dharma Klaten. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh akuntabilitas publik, pengawasan intern, dan evaluasi anggaran terhadap kinerja Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Klaten. Penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 91 responden yang terbagi ke dalam 3 kelompok yakni Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Klaten, Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan Daerah (DPPKAD) Kabupaten Klaten, dan Humas Setda Kabupaten Klaten dengan ketentuan minimal 30 responden tiap- tiap kelompok. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) akuntabilitas publik, pengawasan intern, dan evaluasi anggaran secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Klaten. (2) Akuntabilitas publik secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Klaten. (3) Pengawasan intern secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Klaten. (4) Evaluasi anggaran secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Klaten.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 16 Feb 2019 07:08
Last Modified: 16 Feb 2019 07:08
URI: http://repository.unwidha.ac.id/id/eprint/355

Actions (login required)

View Item View Item