RESILIENSI PADA REMAJA HAMIL PRA NIKAH

Ika Wahyuningrum, 2161100035 (2023) RESILIENSI PADA REMAJA HAMIL PRA NIKAH. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
Ika Fix.pdf

Download (654kB)

Abstract

Kehamilan pra nikah merupakan salah satu masalah yang timbul akibat adanya perubahan sikap dan perilaku seksual remaja. Yang menimbulkan permasalahan yang mengarah pada situasi sulit dan menekan. Berhadapan dengan situasi yang menekan, remaja diharapkan dapat bangkit untuk mencapai kehidupan yang lebih baik dengan kemampuan yang dinamakan resiliensi. Resiliensi merupakan kemampuan yang dimiliki individu untuk mampu bertahan dan bangkit kembali serta berkembang secara positif dalam situasi yang menekan dan penuh risiko. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan aspek-aspek proses resiliensi pada remaja hamil pra nikah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan bentuk studi kasus. Penelitian ini menggunakan dua orang subjek. Keduanya adalah wanita yang pernah mengalami kehamilan pra nikah pada saat remaja, dalam rentang waktu usia 12-21 tahun, belum menikah, melanjutkan pendidikan, dan berdomisili di Sidoarjo. Metode penelitian yang digunakan adalah wawancara dan observasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kedua subjek telah melewati fase yang menekan. Kedua subjek dinilai mampu bertahan dan bangkit kembali serta memfungsikan kembali aspek proses resiliensi yang dimiliki kedua subjek meliputi regulasi emosi, pengendalian impuls, optimisme, self efficacy, analisis penyebab masalah, empati, reaching out. Kedua subjek sempat memiliki pemikiran untuk aborsi. Hal tersebut dapat diatasi dengan adanya dukungan yang diberikan oleh keluarga dan teman dekatnya. Pada aspek pengendalian impuls hasil yang ditunjukkan berbeda, subjek pertama masih dapat merawat anak, sedangkan subjek kedua tidak dapat merawat anak. Kata kunci: Resiliensi, Remaja, Hamil Pra Nikah

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 21 Oct 2023 03:34
Last Modified: 21 Oct 2023 03:34
URI: http://repository.unwidha.com:880/id/eprint/3485

Actions (login required)

View Item View Item