Dwi, Bambang Putut Setiyadi and Ngumarno, Ngumarno (2022) PENGEMBANGAN DESA WISATA BAHARI BERBASIS BUDAYA SEBAGAI MODEL ALTERNATIF PENANGGULANGAN KEMISKINAN DI KETAWANGREJO, GRABAG, PURWOREJO. LAPORAN AKHIR PENELITIAN.
Text (Laporan Akhir Penelitian)
LAPKHIR LENGKAP_LOMBA PWREJO_21Okt 2022_FIX.pdf Download (7MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan untuk mengidentifikasi potensi wisata bahari dan potensi wisata budaya yang dimiliki Desa Wisata Ketawangrejo; melakukan pengembangan potensi Desa Wisata Ketawangrejo menjadi Dewi Bahari yang berbasis budaya; menghasilkan desain model pengembangan potensi Desa wisata Ketawangrejo menjadi Dewi Bahari yang berbasis budaya; dan menghasilkan analisis SWOT Desa Wisata Bahari berbasis budaya sebagai model alternatif penanggulangan kemiskinan. Metode yang digunakan adalah metode pengembangan dengan tiga tahapan penelitian, yaitu (1) tahap eksplorasi/ pendahuluan dan (2) tahap pengembangan model, (3) tahap pengujian Kegiatan penelitian dilakukan dalam waktu tiga bulan, yaitu Juli sampai dengan September 2022. Teknik pengumpulan data yang dipakai adalah teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa potensi wisata bahari dan budaya yang dimiliki Desa Wisata Ketawangrejo meliputi potensi daya tarik wisata alam, wisata buatan, dan wisata budaya. Potensi yang lain adalah adanya jenis dukungan dan fasilitas dasar, serta potensi usaha kelautan dan perikanan. Selain itu, unsur-unsur budaya juga dimiliki oleh desa ini. Dengan adanya potensi-potensi di atas, maka syarat-syarat untuk menjadi Dewi Bahari. Jika desain kawasan wisata yang sudah dibuat di atas terealisasi, berdasarkan analisis SWOT Desa Wisata Ketawangrejo memiliki kekuatan dan peluang untuk dikembangkan menjadi Desa Wisata Bahari, walaupun memiliki beberapa kelemahan dan ancaman yang bisa diatasi. Dengan demikian masyarakat akan tergerak untuk melakukan usaha yang berhubungan dengan peningkatan ekonomi yang memungkinkan penanggulangan kemiskinan dapat diatasi. Kata kunci: pengembangan, dewi bahari, wisata budaya, pengentasan kemiskinan
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | P Language and Literature > P Philology. Linguistics |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pend. Bahasa dan Satra Indonesia |
Depositing User: | Unwidha Perpustakaan Unwidha |
Date Deposited: | 12 Jun 2023 06:56 |
Last Modified: | 12 Jun 2023 06:56 |
URI: | http://repository.unwidha.com:880/id/eprint/3274 |
Actions (login required)
View Item |