HUBUNGAN TINGKAT PEMAHAMAN HUKUM TERHADAP KESADARAN HUKUM PESERTA DIDIK KELAS VII SMP NEGERI 2 WANGON KABUPATEN BANYUMAS TAHUN PELAJARAN 2019/2020

Difwrastama Sendimayaspinta (2021) HUBUNGAN TINGKAT PEMAHAMAN HUKUM TERHADAP KESADARAN HUKUM PESERTA DIDIK KELAS VII SMP NEGERI 2 WANGON KABUPATEN BANYUMAS TAHUN PELAJARAN 2019/2020. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
Difwrastama Fix.pdf

Download (1MB)

Abstract

Skripsi dengan judul “Hubungan Tingkat Pemahaman Hukum terhadap Kesadaran Hukum Peserta Didik Kelas VII SMP Negeri 2 Wangon Kabupaten Banyumas Tahun Pelajaran 2019/2020” ini bertujuan untuk: 1) mengetahui tingkat pemahaman peserta didik terhadap hukum atau peraturan yang berlaku baik disekolah maupun di masyarakat; 2) mengetahui tingkat kesadaran peserta didik terhadap hukum atau peraturan yang berlaku baik disekolah maupun di masyarakat; 3) mengetahui adakah hubungan antara tingkat pemahaman hukum terhadap kesadaran hukum pada peserta didik kelas VII SMP Negeri 2 Wangon Kabupaten Banyumas tahun 2019/2020. Penelitian ini menggunakan studi deskriptif kualitatif yang bertempat di SMP Negeri 2 Wangon kelas VII. Berdasarkan hasil perhitungan data seperti pada Bab IV, maka dapat simpulkan bahwa: 1) tingkat pemahaman hukum siswa kelas VII pada SMP Negeri 2 Wangon Kabupaten Banyumas tahun pelajaran 2019/2020 tergolong sedang karena dari 34 siswa yang memperoleh skor total pada rentangan 72 s.d 85 sebanyak 13 siswa; 2) tingkat kesadaran hukum siswa kelas VII pada SMP Negeri 2 Wangon Kabupaten Banyumas tahun pelajaran 2019/2020 tergolong sedang karena 34 siswa yang memperoleh skor total pada rentangan 57 s.d 68 sebanyak 13 siswa; 3) tidak ada hubungan yang signifikan antara tingkat pemahaman hukum dengan tingkat kesadaran hukum siswa kelas VII pada SMP Negeri 2 Wangon Kabupaten Banyumas tahun pelajaran 2019/2020. Hal ini dapat dibuktikan dengan perolehan data hasil pemahaman lebih tinggi dari pada kesadaran hukum. Dengan demikian maka hipotesis yang diajukan penulis dapat diterima. Kata Kunci : Hubungan, Pengetahuan Hukum, Kesadaran Hukum

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pend. PPKn
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 10 Oct 2022 04:04
Last Modified: 10 Oct 2022 04:04
URI: http://repository.unwidha.ac.id:880/id/eprint/3160

Actions (login required)

View Item View Item