PENATALAKSANAAN FISIOTERAPI PADA KASUS DELAY DEVELOPMENT DI YPAC Prof. Dr. SOEHARSO SURAKARTA

Ikhfani Khasanah (2022) PENATALAKSANAAN FISIOTERAPI PADA KASUS DELAY DEVELOPMENT DI YPAC Prof. Dr. SOEHARSO SURAKARTA. Diploma (D3) thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
Ikhfani Fix.pdf

Download (1MB)

Abstract

Latar Belakang: Delay development yakni keadaan saat ada keterlambatan tahap tumbuh kembangnya anak. Di Indonesia penderita Delay Development ada sebanyak 11,5%. Tujuan: yang ingin dicapai dengan pemberian modalitas Neuro Senso Motor Reflek Development and Synchronizatioon, Neurodevelopmental Treatment dan Massage dalam menaikan kegiatan fungsional, memperbaiki gangguan sensoris, memperbaiki reflek, meningkatkan tumbuh kembang anak dan menaikan kekuatan otot serta tonus pada anak Delay Development. Metode Penelitian: memakai metode studi kasus pada pengukuran data variabel guna mencaritahu kegunaan dari intervensi dan Massage yang dijalankan pada bulan Maret hingga Agustus 2022. Hasil Penelitian: setelah dilakukan 6 kali terapi pada Delay Development untuk (1) Aktivitas fungsional dengan GMFM nilai T1 adalah 41% dan T6 adalah 43%, (2) Sensory nilai T1 dan T6 adalah 2 untuk visual, auditory, touch, smell, dan taste, nilai tactile T1dan T6 adalah 1, nilai vestibulare dan propioseptive T1 adalah 1 dan T6 adalah 2, (3) Reflek babinski dengan nilai T1 (+) dan T6 (-), (4) Tumbuh kembang anak pada aspek bahasa, personal sosial, motorik kasar dan halus dari T1 sampai T6 tidak ada perubahan, (5) Kekuatan otot dan tonus dengan skala XOTR pada regio shoulder, elbow, wrist, hip nilai T1 dan T6 adalah X, regio knee dan ankle nilai T1 adalah T dan T6 adalah X. Kesimpulan: hasil dari T1 sampai T6 ada peningkatan pada aktivitas fungsional, sensory, reflek, dan kekuatan otot dan serta tonus pada pasien delay development. Kata kunci : Delay development, Neuro Developmental Treatment.

Item Type: Thesis (Diploma (D3))
Subjects: R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
Divisions: Fakultas Psikologi > Fisioterapi
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 14 Sep 2022 05:31
Last Modified: 14 Sep 2022 05:31
URI: http://repository.unwidha.ac.id:880/id/eprint/3123

Actions (login required)

View Item View Item