Yuan Rahmaan Pratama (2022) PENGARUH BIMBINGAN ORANG TUA DAN MINAT BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VIII DI SMP NEGERI 4 KLATEN TAHUN PELAJARAN 2021/2022. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma.
Text
Yuan Fix.pdf Download (1MB) |
Abstract
YUAN RAHMAAN PRATAMA. NIM 1713100017. Program Studi Pendidikan Matematika, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Widya Dharma Klaten. Judul Skripsi “Pengaruh Bimbingan Orang Tua dan Minat Belajar terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas VIII Di SMP Negeri 4 Klaten Tahun Pelajaran 2021/2022”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pengaruh bimbingan orang tua terhadap hasil belajar matematika; (2) pengaruh minat belajar terhadap hasil belajar matematika; dan (3) pengaruh bimbingan orang tua dan minat belajar secara bersama-sama terhadap hasil belajar matematika. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kuantitatif dengan subjek penelitian yang digunakan adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Klaten Tahun Pelajaran 2021/2022. Dari populasi tersebut dilakukan pengambilan sampel. Sampel dalam penelitian ini diambil dengan metode cluster random sampling melalui undian secara acak. Hasilnya diperoleh sampel terpilih yaitu siswa kelas VIII A sebagai sampel penelitian. Adapun pengumpulan data penelitian dilakukan melalui dua instrumen angket dan satu instrumen tes. Data penelitian yang diperoleh selanjutnya diuji prasyarat analisis yang meliputi uji normalitas, uji linearitas, dan uji multikolinearitas. Setelah uji prasyarat terpenuhi dilakukan analisis data yang meliputi analisis regresi linear sederhana dan analisis regresi linear berganda dengan taraf signifikansi 5%. Berdasarkan hasil analisis data, diperoleh kesimpulan sebagai berikut: (1) bimbingan orang tua berpengaruh positif dan signifikan terhadap hasil belajar matematika dengan sumbangan efektif sebesar 22,1% yang artinya semakin baik bimbingan orang tua siswa maka kemungkinan besar hasil belajar matematika siswa pun akan baik, begitu pula sebaliknya: (2) minat belajar tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap hasil belajar matematika dengan sumbangan efektif sebesar 0,38% yang artinya baik atau tidaknya minat belajar siswa tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap hasil belajar matematika siswa: (3) bimbingan orang tua dan minat belajar secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap hasil belajar matematika, dapat diartikan jika siswa memliki bimbingan orang tua yang tinggi dan disertai oleh minat belajar yang tinggi minat belajar yang tinggi maka hasil belajar matematika siswa akan baik dan maksimal, berlaku pula sebaliknya. Kata kunci: bimbingan orang tua, minat belajar, hasil belajar matematika
Item Type: | Thesis (Bachelor (S1)) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pend. Matematika |
Depositing User: | Unwidha Perpustakaan Unwidha |
Date Deposited: | 09 Sep 2022 01:49 |
Last Modified: | 09 Sep 2022 01:49 |
URI: | http://repository.unwidha.ac.id:880/id/eprint/3114 |
Actions (login required)
View Item |