Menik Lestari (2022) STUDI DESKRIPTIF : DAMPAK-DAMPAK BODY SHAMING DI DESA NGADIREJO GOMBANG CAWAS KLATEN. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma.
Text
Menik Fix.pdf Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui alasan wanita dewasa muda melakukan tindakan body shaming kepada remaja putri dan dampak dari tindakan body shaming yang dilakukan oleh wanita dewasa muda. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi deskriptif. Subjek pada penelitian ini sebanyak 3 orang wanita dewasa muda berusia 30-40 tahun yang berdomisili di desa Ngadirejo Gombang Cawas Klaten. Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif yang digunakan dalam pengumpulan data seperti wawancara dan juga observasi. Berdasarkan hasil penelitian ketiga subjek mengakui tindakan body shaming yang mereka lakukan karna ingin membuat remaja putri menjadikan tubuh mereka itu berharga dan penting, tidak bermaksud untuk membuat malu, merendahkan ataupun membuat remaja putri sakit hati, sehingga orang lain juga akan bisa memberikan penilaian positif kepada remaja putri. Tetapi kenyataannya justru memberikan pengaruh negatif terhadap korbannya karna ketiga korban juga menjadi malu, sakit hati, mengalami gangguan makan, menjadi insecure, semakin jadi anak remaja yang introvert dan menarik diri dari lingkungan pergaulannya. Kata Kunci : Body Shaming, Wanita Dewasa Muda
Item Type: | Thesis (Bachelor (S1)) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Psikologi |
Depositing User: | Unwidha Perpustakaan Unwidha |
Date Deposited: | 08 Sep 2022 02:55 |
Last Modified: | 08 Sep 2022 02:55 |
URI: | http://repository.unwidha.ac.id:880/id/eprint/3105 |
Actions (login required)
View Item |