PENERAPAN AKUNTANSI MANAJEMEN LINGKUNGAN BERBASIS TRIPLE BOTTOM LINE DAN PENGARUHNYA TERHADAP LAPORAN KEUANGAN TAHUN 2020 DI RSUD BAGAS WARAS KABUPATEN KLATEN

Kharisma Ningrum (2022) PENERAPAN AKUNTANSI MANAJEMEN LINGKUNGAN BERBASIS TRIPLE BOTTOM LINE DAN PENGARUHNYA TERHADAP LAPORAN KEUANGAN TAHUN 2020 DI RSUD BAGAS WARAS KABUPATEN KLATEN. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
Kharisma N fix.pdf

Download (1MB)

Abstract

KHARISMA NINGRUM, 1822100032, 2022, “Penerapan Akuntansi Manajemen Lingkungan Berbasis Triple Bottom Line Dan Pengaruhnya Terhadap Laporan Keuangan Di Rsud Bagas Waras Kabupaten Klaten” Universitas Widya Dharma Klaten. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis apakah RSUD Bagas Waras telah menerapkan akuntansi manajemen lingkungan berbasis Triple Bottom Line dari aspek Profit, Planet, dan People serta pengaruhnya terhadap laporan keuangan di RSUD Bagas Waras Klaten. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif melalui pendekatan deskriptif, didasarkan bahwa peneliti dapat memaparkan dan menjawab pertanyaan yang ada di rumusan masalah. Teknik pengumpulan data yaitu dengan wawancara dan dokumentasi, dengan teknik trianggulasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu model Miles dan Hubermen meliputi: pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa rumah sakit Bagas Waras telah melaksanakan penerapan akuntansi lingkungan berbasis triple bottom line dari tiga aspek yaitu Profit, Planet, dan People. Tanggungjawab pada aspek profit dilihat dari upaya rumah sakit dalam meningkatkan mutu pelayanan kepada masyarakat. Tanggungjawab pada aspek planet dilihat dari upaya rumah sakit mengelola limbah dengan melakukan pengujian laboratorium agar tidak mencemari lingkungan. Tanggungjawab pada aspek people dilihat dari pihak rumah sakit telah menjaga dengan baik kebersihan lingkungan sekitar. Dalam penyusunan laporan keuangan pihak RSUD Bagas Waras belum melakukan penyajian biaya lingkungan secara khusus. Hal ini berpengaruh pada laporan keuangan rumah sakit karena biaya lingkungan dicatat secara sembunyi, namun dalam laporan keuangan tidak berpengaruh secara signifikan terhadap aktivitas usaha rumah sakit karena, dalam pengungkapan akuntansi lingkungan merupakan jenis pengungkapan sukarela. Kata kunci : Akuntansi Manajemen lingkungan, Triple Bottom Line, Laporan Keuangan.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 16 Aug 2022 05:28
Last Modified: 16 Aug 2022 05:28
URI: http://repository.unwidha.ac.id:880/id/eprint/2968

Actions (login required)

View Item View Item