ANALISIS PROBLEMATIKA GURU DALAM PELAKSANAAN PENILAIAN PEMBELAJARAN DI SEKOLAH DASAR NEGERI 2 SUMBER KECAMATAN TRUCUK KABUPATEN KLATEN TAHUN PELAJARAN 2020/2021

Navi'ah, Wulandari (2021) ANALISIS PROBLEMATIKA GURU DALAM PELAKSANAAN PENILAIAN PEMBELAJARAN DI SEKOLAH DASAR NEGERI 2 SUMBER KECAMATAN TRUCUK KABUPATEN KLATEN TAHUN PELAJARAN 2020/2021. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma Klaten.

[img] Text
Navi'ah Fix.pdf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis problematika guru dalam melaksanakan penilaian pembelajaran di SD Negeri 2 Sumber Kecamatan Trucuk Kabupaten Klaten pada Tahun Pelajaran 2020/2021. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan analisis deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah 6 orang guru diantaranya guru kelas I, II, III, IV, V, dan VI. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi, dan dokumentasi. Instrumen penelitian ini adalah peneliti yang dibantu dengan pedoman wawancara, pedoman observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif, dengan lebih banyak menguraikan hasil wawancara terbuka, observasi dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam melaksanakan penilaian pembelajaran Kurikulum 2013 : (1) Guru mengalami problematika yang disebabkan oleh jumlah peserta didik, alat komunikasi dan internet, (2) Sarana dan prasarana yang disediakan sekolah terbatas, akan tetapi para guru tetap memanfaatkanmya dengan semaksimal mungkin sehingga proses pelaksanaan penilaian pembelajaran Kurikulum 2013 dapat berjalan dengan lancar, (3) Guru kesulitan memantau perkembangan siswa secara langsung selama pembelajaran daring karena karakteristik siswa dalam menerima materi pembelajaran yang berbeda-beda, (4) Guru telah mengikuti berbagai pelatihan dan mendapatkan modul materi terkait pelaksanaan penilaian pembelajaran Kurikulum 2013 namun masih belum menerapakan penilaian sesuai dengan aspek afektif, kognitif, dan psikomotorik, (5) Alokasi waktu dalam pelaksanaan penilaian pembelajaran yang diberikan guru belum terpenuhi karena harus menunggu tugas yang dikirimkan setiap siswa diwaktu yang berbeda, (6) Guru kurang memahami arti penilaian pembelajaran Kurikulum 2013, (7) Guru mengalami kesulitan dalam mengkreasikan upaya problematika yang dihadapi pada saat pelaksanaan penilaian pembelajaran Kurikulum 2013. Kata Kunci : Problematika Guru, Penilaian Pembelajaran, Kurikulum 2013

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pend. Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 30 Aug 2021 02:14
Last Modified: 30 Aug 2021 02:14
URI: http://repository.unwidha.ac.id/id/eprint/2503

Actions (login required)

View Item View Item