PERAN ORANG TUA DALAM MEMBANTU ANAK SEKOLAH DASAR PADA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN DARING SAAT PANDEMI COVID-19 DI DESA JIMBUNG, KECAMATAN KALIKOTES, KABUPATEN KLATEN TAHUN PELAJARAN 2019/2020

Dityandito, Prabowo (2020) PERAN ORANG TUA DALAM MEMBANTU ANAK SEKOLAH DASAR PADA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN DARING SAAT PANDEMI COVID-19 DI DESA JIMBUNG, KECAMATAN KALIKOTES, KABUPATEN KLATEN TAHUN PELAJARAN 2019/2020. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma Klaten.

[img] Text
Dityandito Fix.pdf

Download (2MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mendiskripsikan peran orang tua dalam membantu anak sekolah dasar pada pelaksanaan pembelajaran daring saat pandemi covid 19 di Desa Jimbung Kecamatan Kalikotes Kabupaten Klaten. Penelitian ini berdasarkan pada peran orang tua saat anak melaksanakan pembelajaran daring Penelitian ini menggunakan metode kualitatif diskriptif subjek dalam penelitian ini 10 orang tua yang memiliki anak sekolah dasar. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Jimbung, Kecamatan Kalikotes, Kabupaten Klaten pada bulan agustus sampai oktober 2020. Pengumpulan data menggunkan wawacara, observasi, dan dokumentasi yang sudah diuji oleh tim ahli. Hasil penelitian disimpulkan bahwa peran orang tua sangat penting dalam prestasi anaknya dan juga mempunyai peranan penting dalam tugas dan tanggung jawabnya yang besar terhadap semua anggota keluarga khususnya anak yaitu lebih bersifat pembentukan watak dan budi pekerti, latihan keterampilan dan ketentuan rumah tangga, dan sejenisnya. Orang tua sudah selayaknya sebagai panutan atau model yang selalu ditiru dan dicontoh anaknya. Dengan adanya model pembelajaran e-learning berbasis web, maka di sekolah dasar akan tersedia bahan ajar yang telah divalidasi sesuai dengan bidangnya sehingga setiap pembelajaran di jurusan secara keseluruhan akan semakin efektif dan efisien. Selain pengembangan isi pembelajaran akan sesuai dengan pokok bahasan, juga sebagai pedoman praktis implementasi pembelajaran sesuai dengan kondisi dan karakteristik pembelajaran. Kata kunci: peran orang tua, pembelajaran daring, anak sekolah dasar

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pend. Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 26 Aug 2021 03:04
Last Modified: 26 Aug 2021 03:04
URI: http://repository.unwidha.ac.id/id/eprint/2477

Actions (login required)

View Item View Item