PERBEDAAN MASA SIMPAN TERHADAP KUALITAS BAKPIA KACANG HIJAU DENGAN KEMASAN VAKUM

Fasian, Wibowo (2020) PERBEDAAN MASA SIMPAN TERHADAP KUALITAS BAKPIA KACANG HIJAU DENGAN KEMASAN VAKUM. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma Klaten.

[img] Text
Fasian Fix.pdf

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini berjudul Perbedaan Masa Simpan Terhadap Kualitas Bakpia Kacang Hijau Dengan Kemasan Vakum, bertujuan untuk mengetahui masa simpan produk dan kualitas bakpia setelah pengemasan vakum. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap dengan satu faktor yaitu masa simpan bakpia dengan 6 perlakuan yaitu: 0 hari, 1 hari, 2 hari, 3 hari, 4 hari dan 5 hari. Data yang diperoleh selanjutnya dianalisis menggunakan sidik ragam/Analysis of Varians (Anova), apabila terdapat perbedaan antar perlakuan dilanjutkan dengan perhitungan Ducan’s Multiple Range Test (DMRT) pada taraf 1%. Parameter yang diukur yaitu: kadar air, rancidity, warna dan yeast. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pengemasan vakum dapat memperpanjang umur simpan bakpia dan menghambat laju pertumbuhan yeast. Data hasil hasil uji kimia dan fisik menunjukan bakpia kacang hijau masih bisa dikonsumsi sampai 4 hari dengan kadar air 31,14%, rancidity 7,33 mg.Malonaldehide/kg, nilai warna L* 73,44, nilai warna a* 0,87, nilai warna b* 27,03 dan tidak ada yeast yang tumbuh. Kata kunci: pengemasan, vakum, bakpia, masa simpan

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Hasil Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 19 Jan 2021 02:36
Last Modified: 19 Jan 2021 02:36
URI: http://repository.unwidha.ac.id/id/eprint/2240

Actions (login required)

View Item View Item