PERANCANGAN SISTEM INFORMASI DESA MRANGGEN BERBASIS WEB

Agung, Riyadi Bayu Ajie (2020) PERANCANGAN SISTEM INFORMASI DESA MRANGGEN BERBASIS WEB. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
Agung Fix.pdf

Download (3MB)

Abstract

Desa Mranggen ini terletak di Kecamatan Jatinom dan di Kabupaten Klaten merupakan desa yang mempunyai potensi yang besar yaitu di bidang wisata dan pertanian. Desa Mranggen mempunyai potensi wisata yaitu Embung Mranggen yang terletak di Dukuh Kroman dan mempunyai situs bebatuan unik yang masyarakat disana menyebut sebagai Watu Si Gong. Dalam segi pertanian, Warga Desa Mranggen mengutamakan tanaman Palawija dan Sayuran. Menyadari potensi wisata dan pertanian yang dimiliki Desa Mranggen, Pemerintah Desa Mranggen ingin mengenalkan lebih jauh potensi wisata, budaya, dan pertaniannya kepada masyarakat luas. Tujuan penelitian adalah Membangun Sistem Informasi Desa Mranggen agar lebih dikenal oleh masyarakat luas. Informasi yang digunakan berupa profil desa, kebudayaan, kegiatan masyarakat, maupun potensi wisata dan pertaniannya. Data yang digunakan adalah data potensi wisata, budaya, dan pertanian. Data didapatkan dengan cara observasi dan wawancara kepada Bapak Lurah Mranggen dan Staff Perangkat Desa Mranggen. dan metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode pengembangan sistem dengan metode waterfall. Hasil penelitian berupa website Desa Mranggen yang diharapkan dapat mempermudah memberikan informasi kepada Warga Desa Mranggen dan pengguna website yang lain mengenai informasi terbaru di Desa Mranggen. Selain itu, membantu Pemerintah Desa Mranggen dalam meningkatkan dan mengoptimalkan pelayanan terhadap masyarakat Kata Kunci : Sistem Informasi, Sistem Informasi Desa, Wisata

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 17 Feb 2020 01:13
Last Modified: 17 Feb 2020 01:13
URI: http://repository.unwidha.ac.id/id/eprint/1853

Actions (login required)

View Item View Item