SISTEM INFORMASI AKADEMIK BERBASIS WEB DI SMA NEGERI 1 BAYAT KLATEN

Prayoga, Chandra Hutama (2019) SISTEM INFORMASI AKADEMIK BERBASIS WEB DI SMA NEGERI 1 BAYAT KLATEN. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
Prayoga Fix.pdf

Download (1MB)

Abstract

SISTEM INFORMASI AKADEMIK BERBASIS WEB DI SMA NEGERI 1 BAYAT KLATEN Kurangnya media promosi dan informasi yang modern atau adanya media informasi dan promosi yang masih konvensional sehingga SMA Negeri 1 Bayat belum dikenal oleh masyarakat luas. Penelitian ini dirancang untuk mempermudah guru dalam menyampaikan informasi pengumuman dan nilai kepada siswa, mempermudah siswa dalam mengetahui nilainya sendiri tanpa harus menghubungi guru yang bersangkutan, dapat juga dipergunakan oleh wali untuk memantau presensi anaknya . Metodologi penelitian diawali dengan pengumpulan data dengan melalui observasi dan wawancara. Bahan dan materi penelitian berupa informasi data guru, siswa, kelas, mata pelajaran, nilai, dan ekstrakulikuler yang ada di SMA Negeri 1 Bayat. Perancangan desain database untuk sistem informasi terdiri dari beberapa unsur yaitu teks, gambar, bahan dan materi penelitian dan diproses dengan menggunakan software bantu database MySql, bahasa pemrograman berbasis Web HTML dan PHP. Serta desain tampilan untuk semua halaman website dirancang menggunakan Macromedia Dreamwefer CC. Hasil penelitian berupa Sistem Informasi Sekolah dan Nilai Akademik Berbasis Web Di SMA Negeri 1 Bayat yang diharapkan dapat membantu sekolah dalam mengelola data administrasi, menyampaikan informasi kepada masyarakat umum, dan dapat juga digunakas siswa untuk mengetahui nilainya tanpa harus menghubungi guru yang bersangkutan. Dapat juga dimanfaatkan sebagai media promosi kepada masyarakat umum. Kata Kunci : Sistem informasi akademik berbasis web, MySql, PHP, SMP SMA Negeri 1 Bayat, Macromedia Deramwefer CC

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 16 Oct 2019 05:20
Last Modified: 16 Oct 2019 05:20
URI: http://repository.unwidha.ac.id/id/eprint/1807

Actions (login required)

View Item View Item