SISTEM INFORMASI DATA SISWA DAN GURU PADA SD NEGERI 1 COKRO

Anggit, Setyanto (2019) SISTEM INFORMASI DATA SISWA DAN GURU PADA SD NEGERI 1 COKRO. Diploma (D3) thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
Anggit fix.pdf

Download (802kB)

Abstract

SD Negeri 1 Cokro merupakan instansi pemerintah yang bergerak dibidang pendidikan yang ditunjuk kepada khalayak umum sebagai salah satu sekolah dasar yang ada di kabupaten Klaten, tepatnya di Jalan Daleman, Cokro, Tulung, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57482. Mengingat semakin meningkatnya jumlah siswa dan siswi di SD Negeri 1 Cokro dan semakin rumitnya sistem pengolahan data siswa dan guru, serta untuk menghindari kesalahan informasi, maka SD Negeri 1 Cokro telah melakukan pengolahan datanya secara terkomputerisasi tetapi belum maksimal. Sistem informasi data siswa dan guru masih menggunakan program microsoft word, microsoft excel, dan menggunakan buku catatan sebagai alat bantu dalam proses pembuatan laporan data siswa dan guru yang mengakibatkan pekerjaan menjadi lebih rumit, membutuhkan waktu lama, dan data terkadang tidak akurat karena dalam pencatatan data masih ada kesalahan. Selain itu sistem informasi data siswa dan guru yang berlaku pada saat ini di SD Negeri 1 Cokro masih belum optimal, masih ada kekurangan yaitu tidak adanya informasi lengkap dari setiap data siswa dan guru tersebut. Dengan membuat sistem informasi data siswa dan guru pada SD Negeri 1 Cokro kemudian diharapkan akan menghasilkan informasi yang diperlukan lebih tepat waktu, cepat, akurat, dan efisien. Aplikasi ini berbasis Visual Basic 6.0 dengan tujuan dari aplikasi ini adalah untuk menghemat waktu dan informasi yang dihasilkan lebih tepat, dan juga ketepatan dalam laporan. Kata-kunci : Sistem informasi, Microsoft Visual Basic 6.0, data siswa dan guru.

Item Type: Thesis (Diploma (D3))
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Manajemen Informatika
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 14 Sep 2019 02:03
Last Modified: 14 Sep 2019 02:03
URI: http://repository.unwidha.ac.id/id/eprint/1756

Actions (login required)

View Item View Item