HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA PEGAWAI KANTOR BADAN PUSAT STATISTIK KAB KLATEN

Latif, Efendi (2015) HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA PEGAWAI KANTOR BADAN PUSAT STATISTIK KAB KLATEN. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
Latif efendi.fix.pdf

Download (1MB)

Abstract

LATIF EFENDI, NIM 0821103113, Fakultas Ekonomi, Jurusan Manajemen, Universitas Widya Dharma Klaten. Skripsi. “HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI KANTOR BADAN PUSAT STATISTIK KABUPATEN KLATEN”. Latar belakang dari penelitian ini adalah sebagai manusia setiap pegawai memiliki kebutuhan yang berbeda satu sama lain, walaupun demikian mereka memiliki kebutuhan-kebutuhan dasar yang sama yaitu kebutuhan physiologis, egoistik dan sosial. Kebutuhan psikologis menyangkut kebutuhan yang terpuaskan karena memperoleh penghargaan, pengakuan, status dalam pergaulan masyarakat, sedangkan kebutuhan egoistik menyangkut keinginan manusia untuk dapat mencapai posisi tertentu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara Motivasi terhadap Produktivtas pegawai di Badan Pusat Statistik Kabupaten Klaten. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Untuk pengumpulan data dengan wawancara, kuesioner dan observasi. Objek dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai Badan Pusat Statistik Kabupaten Klaten, yang diambil sebanyak 30 responden. Variabel dalam penelitian ini ada dua yaitu variabel bebas yaitu Motivasi (X) dan variabel terikat (Y) yaitu produktivitas Kerja. Teknik analisis data dengan analisis korelasi product moment. Dari hasil analisis uji korelasi antara promosi jabatan terhadap Dari perhitungan uji t dapat diketahui Untuk X1, t hitung = 4,107 yang lebih besar dari t tabel 2,042 untuk N = 30 maka kesimpulanya hipotesis diterima atau terbukti kebenarannya untuk Motivasi (X1). Sehingga dapat dinyatakan bahwa terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara Motivasi dengan Produktivitas Kerja.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 11 Feb 2019 01:37
Last Modified: 11 Feb 2019 01:37
URI: http://repository.unwidha.ac.id/id/eprint/148

Actions (login required)

View Item View Item