PENGARUH MINAT BELAJAR DAN KEMAMPUAN AWAL SISWA TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA SISWA KELAS VII SMP NEGERI 7 KLATEN TAHUN PELAJARAN 2017/2018

Arif, Budiman (2018) PENGARUH MINAT BELAJAR DAN KEMAMPUAN AWAL SISWA TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA SISWA KELAS VII SMP NEGERI 7 KLATEN TAHUN PELAJARAN 2017/2018. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
Arief Budiman fix.pdf

Download (708kB)

Abstract

ARIF BUDIMAN. NIM. 1513102667. Program Studi Pendidikan Matematika. Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Widya Dharma Klaten. Skripsi ”Pengaruh Minat Belajar dan Kemampuan Awal Siswa terhadap Hasil Belajar Matematika pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 7 Klaten Tahun Pelajaran 2017/2018” Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) pengaruh minat belajar terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VII di SMP Negeri 7 Klaten tahun pelajaran 2017/2018; (2) pengaruh kemampuan awal siswa terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VII di SMP Negeri 7 Klaten tahun pelajaran 2017/2018; (3) pengaruh minat belajar dan kemampuan awal siswa terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VII di SMP Negeri 7 Klaten tahun pelajaran 2017/2018. Jenis penelitian adalah penelitian kuantitatif. Jumlah sampel penelitian 32 siswa Kelas VII SMP Negeri 7 Klaten. Jenis data yang digunakan adalah data primer. Pengumpulan data menggunakan kuesioner minat belajar dan soal matematetika. Teknik analisis data menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian menyimpulkan: (1) Variabel Minat Belajar (X1) memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Hasil Belajar (Y). Hal ini dibuktikan dengan koefisien regresi Minat Belajar (X1) menunjukkan angka positif 1,401 dengan nilai t-hitung(13,972) > t-tabel (1,697) dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05. Dengan demikian, jika Minat Belajar semakin meningkat, maka Hasil Belajar akan meningkatkan. Besarnya pengaruh Minat Belajar terhadap Hasil Belajar adalah 86,7%; (2) Variabel Kemampuan Awal (X2) memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Hasil Belajar (Y). Hal ini dibuktikan dengan koefisien regresi Kemampuan Awal (X2) menunjukkan angka positif 0,619 dengan nilai t hitung (17,487) > t-tabel (1,697) dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05. Dengan demikian, jika Kemampuan Awal ditingkatkan, maka Hasil Belajar akan meningkat. Besarnya pengaruh Kemampuan Awal terhadap Hasil Belajar adalah 91,1%; (3) Secara bersama-sama variabel Kemampuan Awal (X1), dan Minat Belajar (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Hasil Belajar (Y). Hal ini dibuktikan oleh nilai F-hitung (277,446) > F-tabel (99,47) dengan signifikansi 0,000 < 0,05, dan nilai R2 (adjusted R square) sebesar 0,947 atau 94,7%. Dengan demikian, secara bersama- sama variabel Kemampuan Awal, dan Minat Belajar berpengaruh terhadap Hasil Belajar sebesar 94,7% dan sisanya sebesar 5.3% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pend. Matematika
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 11 Mar 2019 07:07
Last Modified: 11 Mar 2019 07:07
URI: http://repository.unwidha.ac.id/id/eprint/1192

Actions (login required)

View Item View Item