STUDI EKSPLORASI FAKTOR-FAKTOR KONDISI GEOGRAFI YANG MEMPENGARUHI KUNJUNGAN WISATAWAN DOMESTIK (PEZIARAH) DI LINGKUNGAN MAKAM SUNAN PANDANARAN DI DESA PASEBAN, BAYAT KABUPATEN KLATEN 2018

Meivianita, Permata Purnama Putri (2018) STUDI EKSPLORASI FAKTOR-FAKTOR KONDISI GEOGRAFI YANG MEMPENGARUHI KUNJUNGAN WISATAWAN DOMESTIK (PEZIARAH) DI LINGKUNGAN MAKAM SUNAN PANDANARAN DI DESA PASEBAN, BAYAT KABUPATEN KLATEN 2018. Bachelor (S1) thesis, Universitas Widya Dharma.

[img] Text
Meivianita Fix.pdf

Download (2MB)

Abstract

MEIVIANITA PERMATA P.P, NIM : 1412104557. Program Studi Pendidikan Geografi, Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Widya Dharma Klaten, Skripsi : “STUDI EKSPLORASI FAKTOR-FAKTOR KONDISI GEOGRAFI YANG MEMPENGARUHI KUNJUNGAN WISATAWAN DOMESTIK (PEZIARAH) DI LINGKUNGAN MAKAM SUNAN PANDANARAN, DI DESA PASEBAN, BAYAT, KABUPATEN KLATEN 2018”. Tujuan penelitian ini adalah : (1) untuk mengetahui faktor apa saja yag mempengaruhi dan mendukung kunjungan wisatawan domestik(peziarah) di desa Paseban. (2) untuk mengetahui sejarah pelaksanaan ziarah di Makam Sunan Pandanaran di desa Paseban. (3) untuk mengetahui konsisi geografis di daerah penelitian desa Paseban. (4) untuk mengetahui faktor pendorong dan penarik di desa Paseban. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data Induktif. Analisis data induktif adalah penarikan kesimpulan yang berangkat dari fakta- fakta khusus, kemudian ditarik kesimpulannya secara umum. Metode yang digunakan adalah : pengumpulan data, reduksi data, display data, pengambilan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kunjungan Wisatawan adalah wisata menyatu dengan kawasan wisata yang menarik yang memadukan antara wisata sejarah, wisata budaya dan wisata alam dalam satu kawasan. Ada beberapa tujuan pengunjung dalam ziarah Makam Sunan Pandanaran antara lain mendoakan sunan, mencari dan menambah pengetahuan tentang sejarah Makam Sunan Pandanaran. Kegiatan dilakukan pada malam Jumat legi tersebut adalah tirakatan dan juga ziarah bagi orang-orang yang mempunyai tujuan tertentu. Faktor ini berkaitan dengan jarak menuju lokasi wisata yang mana dapat mempengaruhi lokasi Makam Sunan Pandanaran sebagai daya tarik wisata. Keadaan alam Desa Paseban berada pada ketinggian 160 meter dari permukaan laut. Kondisi alam Kecamatan Bayat khususnya Desa Paseban adalah perbukitan dengan jalan yang menanjak, ini terlihat melintas dari pusat Kecamatan Bayat di sekitar Desa Paseban.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pend. Geografi
Depositing User: Unwidha Perpustakaan Unwidha
Date Deposited: 11 Mar 2019 03:46
Last Modified: 11 Mar 2019 03:46
URI: http://repository.unwidha.ac.id/id/eprint/1185

Actions (login required)

View Item View Item